Ditlantas Polda Metro Jaya menggelar razia travel gelap menjelang Hari Raya Idul Adha, 20 Juli 2021. Operasi ini dilakukan untuk mencegah adanya travel gelap yang menggunakan pelat hitam.
“Jadi silakan teman-teman yang hendak melakuan perjalanan untuk mengurungkan niatnya menggunakan travel gelap,” ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo seperti dikutip dari NTMC Polri hari ini, Senin, 19 Juli 2021.
Sambodo mengatakan bahw razia travel gelap ini bersamaan dengan razia bus antar-provinsi nakal yang membawa penumpang tanpa dilengkapi syarat perjalanan PPKM Darurat.
Hari Raya Idul Adha kerap dijadikan alasan masyarakat untuk pulang kampung. Namun selama PPKM Darurat, Sambodo menegaskan bahwa kegiatan perjalanan luar kota hanya diperbolehkan bagi pekerja sektor esensial dan krital.
“Seluruh jalan tol menuju Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur dari Jakarta juga ditutup dan dilaksanakan penyekatan pemeriksaan,” ucap Sambodo.
Selama tiga hari terakhir menjelang Idul Adha 2021, Ditlantas Polda Metro sudah menangkap 36 bus antar-provinsi yang melanggar PPKM Darurat. Bus tersebut disita Kepolisian dan akan dikembalikan setelah sidang tilang selesai.